3 Hal yang harus kamu ketahui sebelum membeli kacamata baca

Disaat kamu merasa sudah harus membaca dengan jarak yang sangat dekat atau harus meregangkan lengan sepenuhnya, mungkin ini saatnya kamu perlu mempertimbangkan menggunakan kacamata baca single vision lens. Sebelum membeli ada 3 hal yang perlu kamu ketahui, yaitu:
- Kacamata baca siap pakai / kacamata baca khusus
Ada 2 pilihan saat ingin membeli kacamata baca. Pertama, kacamata baca siap pakai yang ada di pusat perbelanjaan. Kedua, kacamata baca yang dibuat secara khusus untuk masing-masing orang melalui pemeriksaan ahli perawatan mata profesional. Dibandingkan dengan kacamata khusus, kacamata baca siap pakai memiliki harga yang lebih murah, tetapi kekurangannya adalah lensa ini memiliki resep yang sama untuk kedua lensa. Hal ini tidak disarankan karena pada kenyataannya banyak orang memiliki resep yang tidak sama pada kedua matanya.
- Kacamata baca tidak sama dengan kacamata komputer
Jika kamu ingin menggunakan kacamata baca sebagai kacamata komputer, kemungkinan kacamata baca kamu tidak akan berfungsi baik untuk menatap layar. Perlu diketahui, saat membaca buku jarak baca lebih dekat dibandingkan saat membaca tulisan dari layar komputer. Ada juga jenis kacamata baca yang mengharuskan mencondongkan kepala ke belakang untuk melihat monitor maka kamu memaksa otot-otot leher untuk menegang. Untuk kacamata komputer wajib memiliki lensa dengan fitur UV coating
- Akibat bila membeli kacamata baca sembarangan
Membeli kacamata baca sembarangan tanpa mengetahui apa yang sebenarnya mata kamu butuhkan justru bisa berakibat resep tidak sesuai dengan resep mata kamu seharusnya. Akibatnya justru kamu bisa merasa sakit kepala, ketegangan mata, dan bahkan mual. Sebaiknya pergilah ke optik yang bisa melakukan survey tentang mata kamu agar bisa mendapatkan resep mata yang akurat.
Sumber dari sini
Baca juga kapan waktu untuk ganti kacamata di sini